Saturday, June 13, 2020

Refleksi Wigati Nurfadilah Soeparman Putri

I.     Project 1

1.1  Produk : Unboxing permainan "Curious George, Fair Share". Link :   https://youtu.be/RIikqkqqajw

1.2    Cerita :

1.2.1   Deskripsi Singkat : Project ini berisi tentang exploring website permainan bagi anak dan menganalisis permainan tersebut. saya bersama dengan rekan Gresia membahas tentang permainan tersebut dengan 4 pembahasan, yakni topik, cara bermain, relevansi dengan PAUD di Indonesia, dan informasi tambahan.

1.2.2   Alasan : Alasan saya memilih project tersebut karena ini merupakan project saya dalam membuat video kembali setelah hampir 3 tahun tidak membuat video dengan software adobe premiere.

1.2.3   Suka duka dalam pembuatan: Suka dan duka dalam pembuatan project ini saya dapat belajar untuk membuat skrip & berbicara di depan video (yang ternyata sangat tidak mudah), ketawa melihat wajah dan ekspresi muka sendiri ataupun teman, mengetahui dan mendalami sifat & sikap dari rekan saya, asyik membuat video bersama dengan banyak sekali tantangan seperti background video dari sprei kasur yang selalu lepas perekatnya, mengingat dan belajar kembali tools dalam software edit video (walaupun setelah saya lihat kembali videonya masih banyak hal-hal yang masih memiliki kekurangan), belum lagi tetangga kosan yang ketika sedang ada teman-temannya berbicara dan tertawa hingga terdengar sampai ke audio video, walaupun sebenarnya sedikit merasa terganggu namun kami menikmati semua proses tersebut dan membawanya dengan senang.

1.2.4   Hal yang dipelajari: Hal utama yang dapat saya pelajari dari adanya project ini saya belajar bagaimana manajemen waktu dimana saya harus membagi waktu antara kuliah, mengerjakan project ini dan tugas lainnya, ibadah, istirahat, namun tetap memberikan me time sebagai penghargaan atas diri saya. Selain itu saya lebih memahami bagaimana menghargai teman ketika beda pendapat, menghargai teman kosan atau oranglain, mengetahui dan memperdalam cara mengedit video, memilah dan memilih permainan anak yang sesuai dengan usia dan hal-hal lainnya.

 

  II.   Project 2

2.1 Produk : "Read aloud video". Link : https://youtu.be/2flejc3QdZ8

2.2  Cerita :

2.2.1   Deskripsi singkat : Project ini membahas tentang read aloud bagi anak usia dini. Pada awal project kami melihat beberapa metode read aloud yang berbeda, kemudian kami menganalisisnya, setelah itu kami membuat rancangan dan membuat video read aloud berdasarkan rancangan tersebut.

2.2.2   Alasan : Alasan saya memilih project ini karena masih sedikit video yang saya temukan di youtube terkait dengan kegiatan read aloud dengan versi bahasa Indonesia ini.

2.2.3   Suka duka : Dalam project ini banyak sekali kejutan yang saya temukan. Dalam pembuatan saya diajarkan dan dibantu oleh teman saya, Kevin dalam penempatan kamera, buku, background dan lainnya. Dalam proses dubbing banyak sekali tantangannya dimana saya bisa merekam suara hanya di malam hari, karena ketika pagi/siang hari rumah ramai dengan ketiga ponakan saya yang main di rumah. Pada saat pengeditan, ternyata software di laptop saya tidak bisa digunakan walaupun sudah di download dan di install beruang kali, sempat panik dan menjadi terhambat dan akhirnya saya meminjam laptop dari teman dan izin untuk mendownload dan menggunakan software edit video tersebut. Saya mencoba untuk belajar pakai green screen, namun ketika edit video ternyata gambar pengganti green screen nya masuk ke buku ceritanya, karena ternyata bukunya pun berwarna hijau, akhirnya gagal niat saya untuk membuat video ala-ala dengan green screen. Selain itu, ketika saya belajar proses edit suara dubbing, saya merasakan pusing dan asyik yang bersamaan karena mengatur kecepatan suara, nada, dan lain sebagainya.

2.2.4   Hal yang dipelajari : Pelajaran yang dapat saya ambil hikmahnya dari proses pembuatan project ini saya belajar bagaimana cara dubbing dan mengedit video dengan green screen (walaupun pada akhirnya belum tercapai pada hasilnya), selain itu saya mempelajari tools dari aplikasi yang belum pernah saya coba sebelumnya, dan pelajaran lainnya.

 

III.   Kesan selama mengikuti mata kuliah ini

Selama mengikuti setiap proses di mata kuliah ini saya banyak belajar tentang segala hal, mulai dari ilmu pengeditan, dubbing, memanfaatkan teknologi dengan baik dan bijak untuk anak, bercerita, augmented reality, menerapkan ilmu yang saya dapatkan pada keponakan saya, hingga manajemen untuk diri saya.

 

IV.   Hal yang masih ingin dipelajari dari mata kuliah ini

Banyak sekali hal yang masih ingin saya pelajari dari mata kuliah ini, mulai dari pengembangan media visual infografik, mengembangkan skill edit video & dubbing suara, mencoba menerapkan augmented reality, memanfaatkan kemampuan berpikir simbolik anak kedalam media pembelajaran yang saya buat, memperbaiki cara & intonasi saya ketika bercerita dan hal lain yang tidak dapat saya sebutkan karena keterbatasan yang saya miliki. Semoga dengan adanya mata kuliah ini saya dapat memberikan kebermanfaatan dalam mengetahui hal baru, memperbaiki bagian yang dirasa perlu diperbaiki dan terus mengembangkan keterampilan lainnya diluar teori.

1 comment:

  1. Project Read Aloud Video
    1. Suara/Ekspresi/intonasi 90
    2. Interaktivitas 70
    3. Kesesuaian video dengan karakteristik AUD 80

    Unboxing Website
    1. Kejelasan deskripsi website 100
    2. Kejelasan Demonstrasi website 100
    3. Kejelasan analisis relevansi website 90

    ReplyDelete