Friday, June 12, 2020

Refleksi Neng Yanti Yuniar

Nama : Neng Yanti Yuniar
NIM : 1702663
Kelas : 6A PGPAUD 

1.      Project 1: Unboxing Website

Produk: https://youtu.be/5tFk4tpLAWI

a.       Deskripsi singkat project: Project ini yaitu unboxing salah satu website game anak yang tentunya mengedukasi. Game yang saya pilih yaitu game "Chicken Blastoff". Hal pertama yang harus dilakukan anak dalam game ini yaitu harus memilih bentuk geometri yang dapat menampung hewan-hewan, lalu anak diminta memilih kembali bentuk geometri yang sesuai dengan pola yang sudah disediakan dan contoh gambar pada bagian pojok atas. Jika susah seslesai maka hewan memasuki bentuk geometri yang sudah di susun dan siap diledakan.

b.      Alasan memilih project: Project ini selain bermanfaat untuk saya juga bermanfaat untuk  banyak orang yang menonton video unboxing game ini di youtube.

c.       Suka dan duka dalam pembuatan project: Selama proses mengerjakan project ini ada suka dan duka yang dialami. Karena project ini dikerjakan secara kelompok dan menggunakan apk creencast omatic maka tantangannya pun lebih beragam. Dari mulai harus mengulang video karena ada beberapa gangguan seperti suara teman mengobrol, angin yang berhembut membuat video tidak bagus dan masih banyak lagi.

d.      Hal yang dipelajari ketika mengerjakan project: Mengetahui website game anak dan menganalisisnya, belajar menggunakan apk screencast omatik, saling menghargai, menurunkan ego, bekerjasama.

 

2.      Project 2: Read Aloud Video Project

Produk: https://youtu.be/GZKuv2L3K0 & https://youtu.be/7vVOmcP5kH8

a.       Deskripsi singkat project: Project ini yaitu membuat sebuah video bercerita tentang sebuah cerita untuk anak usia dini.

b.      Alasan memilih project: Project ini selain bermanfaat untuk saya juga bermanfaat untuk  banyak orang yang menonton video Read Aloud Video saya ini di youtube.

c.       Suka dan duka dalam pembuatan project: Karena saat ini sedang masa pandemi jadi saya kesulitan mendapatkan buku untuk mendukung project ini. Kebetulan rumah saya di perkampungan yang jauh dari perkotaan atau pusat perbelanjaan. Tapi alhamdulillah saya mendapatkannya. Video pertama saya yaitu menceritakan "Cinderlaras" tapi kemudian saya membuat kembali video karena disara video yang pertama kurang memenuhi kriteria penilaian dari project ini. Video yang ke dua yaitu menceritakan " Monyet Cerdas".

d.      Hal yang dipelajari ketika mengerjakan project: belajar membuat Read Aloud Video dan melatih kesabaran saat merekam suara yang harus diulang beberapa kali serta proses editing.

 

3.      Kesan selama mengikuti kuliah ini terutama dalam masa pandemi covid-19 sungguh luar biasa, meskipun perkuliahan diadakan secara virtual tetapi alhamdulillah perkuliahan berjalan dengan lancar. Dengan ibu tetap memberikan materi melalui video maka ilmu dari mata kuliah ini tetap tersampaikan dan melalui menjelasan ibu langsung memudahkan mahasiswa / mahasiswi khususnya saya menjadi lebih paham. Banyak ilmu yang di dapat dari mata kuliah pembelajaran komputer untuk AUD yang saya rasa sangat membantu jika nanti kami sudah terjun langsung ke lapangan.

 

4.      Hal yang masih ingin dipelajari dari mata kuliah ini yaitu tentang bagaimana membuat game untuk anak-anak. karena dari project unboxing video hampir semua game tersebut menggunakan bahasa inggris, mungkin website tersebut di buat bukan oleh orang indonesia. Masih sedikit game edukasi yang berbahsa indonesia membuat saya tertarik untuk membuat game edukasi yang berbahasa indonesia, dengan begitu ikut menstimulus perkembangan bahasa anak.

 


No comments:

Post a Comment